Namung Rajut - Handmade Crochet of Indonesia

Rekomendasi Dompet Rajut Cantik Motif Gucci Tahun 2023

I could have my Gucci on
I could wear my Louis Vuitton
But even with nothin’ on
Bet I made you look (I made you look)

(Made You Look, Meghan Trainor)

Hallo Sahabat Rajut…!

Pasti sudah tidak asing lagi kan dengan lirik lagu di atas?? Lagu yang dinyanyikan Meghan Trainor ini sedang trend. Bahkan jika sahabar rajut juga menggunakan aplikasi Tiktok, sound atau musik ini pasti sering sekali muncul di FYP kalian.

Nah, salah satu merk tas yang disebutkan dalam lagu itu adalah Gucci. Tas yang diproduksi oleh Gucci memiliki berbagai macam desain. Sebagian besar dari desain tas tersebut memiliki ciri khas warna, yaitu kombinasi warna hijau dan merah berupa garis. Contohnya seperti ini :

Dompet Rajut Cantik Motif Gucci

Target pasar dari brand Gucci adalah kelas ekonomi ke atas. Harganya yang tinggi sesuai dengan kualitas bahan yang digunakan dan desainnya yang cantik. Jadi, jika sahabat rajut adalah pecinta fashion dan termasuk dalam target pasar brand Gucci,  tidak ada salahnya menjadikan tas ini menjadi salah satu koleksi sahabat rajut.

Lalu bagaimana dengan sahabat rajut yang belum termasuk dalam target pasar brand Gucci?? Tapi memiliki ketrampilan untuk merajut tas impian sendiri???

Pas sekali,,,,! 😀

Kali ini saya (Namung Rajut) akan berbagi tutorial cara membuat Dompet Rajut Cantik Motif Gucci yang pastinya akan membuat kamu menyukainya. Dompet ini cara membuatnya cukup mudah, perajut pemula juga pasti bisa mengikutinya. Seperti apa sih penampilannya?? Ini dia…

Siapa yang akan menyukai dompet rajut ini?

Siapa sih yang dari pecinta Fashion tidak mengenal merk Gucci? 😀

Saya rasa banyak sekali orang mengenal produk merk Gucci yang terkenal tersebut. Jadi dengan membuat dompet rajut cantik menggunakan motif Gucci ini sudah pasti memiliki banyak sekali peminatnya. Apalagi dompet rajut ini dibuat secara handmade dari gulungan benang yang akan menjadikan nilai dompet cantik motif gucci ini menjadi lebih estetik. Dompet rajut cantik motif Gucci ini beda dengan dompet rajut pada umumnya, karena dompet ini memiliki tekstur yang cantik seperti motif 3D. Cantik banget kaaan?

Jadi, gimana? Sudah penasaran belum dengan cara membuatnya??? 😀 😀 hehehe

Bagaimana Tingkat Kesulitan dalam MembuatDompet Rajut Cantik Motif Gucci ini?

Tingkat kesulitan untuk membuat dompet rajut motif gucci ini termasuk dalam level Beginners atau mudah. Pembuatan dompet ini menggunakan tusuk dasar utamanya SC/DC/Long DC Increase yang digunakan menggunakan teknik merajut tapestry. Banyak orang bilang teknik tapestry itu sulit, karena harus membuat nya dengan memperhatikan pola dan juga banyak benang yang ikut sekaligus saat mengerjakannya. Akan tetapi dengan menggunakan SC/DC/Long DC Increase sebagai tusuk utama dari dompet ini akan lebih mempermudah diikuti.

Baca Juga : Market Bag Free Pattern

Bagaimana Cara Membuat Model Dompet Rajut Terbaru ini?

Cara membuat dompet rajut terbaru ini ada 3 tahapan :

  • Tahapan pertama membuat sebuah Alas Persegi dengan memperhitungkan kelipatan pada Dompet Rajut Cantik Motif Gucci ini.
  • Tahapan kedua membuat bagian motif Gucci pada badan dompet
  • Tahapan ketiga membuat tempat pengait pada dompet rajut ini yang digunakan sebagai tempat strap panjangnya.

Jenis Tusuk Dasar Apa saja yang Digunakan?

Ada berbagai tusuk dasar dalam merajut, tapi untuk membuat Dompet Rajut Cantik ini hanya butuh beberapa teknik saja. Berikut beberapa teknik dasar yang digunakan :

  1. Chain (CH) = Rantai
  2. Turn Chain (TCH) = Rantai dan balik
  3. Single Crochet (SC) = tusuk tunggal
  4. Single Crochet Increase (SC Inc) = peningkatan tusuk tunggal
  5. Double Crochet Increase (DC Inc) = peningkatan tusuk ganda
  6. Long Double Cochet Increase (Long DC Inc) = peeningkatan tusuk ganda panjang
  7. Skip (sk) = lewati
  8. Slip Stitch (SL-ST) = tusuk selip

Apa Saja Alat dan Bahan yang Dibutuhkan?

Sebelum pola tulisnya, mari siapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang dibutuhkan. Beberapa alat dan bahan yangdibutuhkan antara lain :

  1. 3 Warna Benang Polyester Smallply (D18)
    • Hitam
    • Hijau
    • Merah
  2. Hakpen 2.5 mm (4/0)
  3. Gunting
  4. Korek Api
  5. Jarum Tapestry
  6. Stitch Mark
  7. Meteran
  8. Rantai

Jika kamu belum memiliki Alat dan bahan yang dibutuhkan, bisa kamu beli melalui klik link berikut ini :

Baca Juga :  8 Rekomendasi Tas Rajut Model Modern (Tahun 2023)

Setelah menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan, sebelum menuju ke pola tulisnya, saya akan memberikan kode pada warna benang yang digunakan :

  • Benang Warna Hitam è HM
  • Benang Warna Hijau è HJ
  • Benang Warna Merah è M

Selain itu, teknik yang digunakan untuk membuat Dompet Rajut Cantik ala Gucci ini adalah Teknik Tapestry yang dimodifikasi dengan teknk 3SC/DC/Long DC Inc + Skip 2sts sebagai teknik utama yang digunakan. Dan kami memberikan istilah untuk teknik (3SC/DC/Long DC Inc + Skip 2sts) dengan sebutan cluster.

Okey, sekarang kita lanjut ke pola tulisnya yaaaa…. 😀

POLA TULIS DOMPET RAJUT BAGIAN ALAS :
  • HM
  • Rantai Awal : 43CH
  • Baris 1 : (42SC) (42 Stitch)
  • Baris 2-9 : (1TCH + 42SC) (42Stitch)
  • SC Keliling + Slip Stitch di akhir baris (102 Stitch)

Setelah menyelesaikan membuat alas, dan mendapatkan ukuran lebar 4cm dan panjang 17cm

POLA TULIS DOMPET RAJUT BAGIAN MOTIF:

Untuk pengerjaan bagian Motif Dompet Rajut Cantik ala Gucci ini menggunakan teknik tapestry, jadi kerjakan 1 warna benang, dan benang lainnya ikut selipkan dan sembunyikan dibagian dalam. Ikuti video tutorial diatas untuk lebih jelasnya.

Sekarang saya akan mulai dengan menggunakan benang warna hitam terlebih dahulu, jadi benang warna merah dan hijau nya diselipkan dibagian belakang.

  • Round 1 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 6x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 2 :
    • HM : (3Long DC Inc + Skip 2sts) 4x
    • HJ : (3Long DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3Long DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3Long DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3Long DC Inc + Skip 2sts) 5x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 3 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 4x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 5x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 4-5 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 5x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 4x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 6-7 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 6x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 8-9 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 7x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 10-11 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 8x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 1x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 12-13 :
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 9x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 14-15 :
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 1x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 9x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 16-17 :
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 9x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 1x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 18-19 :
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3DC Inc + Skip 2sts) 9x
    • HJ : (3DC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3DC Inc + Skip 2sts) 2x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 20 :
    • M : (3SC Inc + Skip 2sts) 1x
    • HJ : (3SC Inc + Skip 2sts) 3x
    • HM : (3SC Inc + Skip 2sts) 9x
    • HJ : (3SC Inc + Skip 2sts) 3x
    • M : (3SC Inc + Skip 2sts) 1x
    • Ulangi pola yang sama sebanyak 2 kali dan totalnya ada 34 cluster
  • Round 21-24 :
    • SC keliling (102 stitch)
    • Slip Stitch, potong dan rapikan sisa benangnya.

Setelah menyelesaikan membuat bagian badan dompet, dan mendapatkan ukuran lebar 3.5cm, panjang 17cm, dan tinggi 13cm

POLA TULIS TEMPAT PENGAIT  :
  • HM
  • Rantai Awal : 9CH
  • Round 1 : 1TCH + 9SC (9 stitch)
  • Slip Stitch, Potong dan rapikan sisa benangnya agak panjang
  • Buat sebanyak 2 kali untuk bagian kiri dan kanan.

Selanjutnya pasangkan tempat pengaitnya ke samping badan dompet menggunakan bantuan jarum tapestry yang telah disiapkan, Setelah itu, pasangkan rantai yang telah disiapkan sebagai strap, dan berikut adalah hasilnya :

Akhirnya selesaaaaai…. 😀

Selamat Mencoba dan Sukses selalu…
Salam Semangaaaat….!

Baca Juga : 8 Tips Meningkatkan Harga Tas Rajut dengan bahan yang berkualitas

Bagikan

Halo, saya Asmaus Salma Suwita Ningtyas dan bisa dipanggil dengan nama Whita. Saya merupakan Owner dari Namung Rajut dan Saya menyediakan berbagai Tas dan Dompet Rajutan untuk Anda semua para penggemar Rajutan dengan design yang unik dan fashionable. Design Model dan warnanya bisa dipesan sesuai request Anda.

Leave a Comment